Mengulas tentang ragam fakta, peristiwa, cerita, ilmu pengetahuan, tips, artikel, photo, semua unik dan fenomenal.

Benarkah Miss V Perlu Dibersihkan dengan Sabun Khusus?



Banyak wanita yang bertanya akan efektifitas sabun pembersih khusus Miss V atau vagina. Benarkah Miss V perlu dibersihkan dengan menggunakan sabun yang diklaim mampu membawa banyak manfaat bagi daerah khusus wanita itu?
Tentang seberapa penting manfaat sabun khusus daerah kewanitaan atau Miss V, Dr. Alyssa Dweck, OB/GYN, seorang spesialis obstetri dan ginekolog berkata bahwa itu tidak penting.
Penulis V is for Vagina itu menegaskan bahwa vagina mempunyai cara kerja atau mekanisme sendiri yang secara alami membuatnya mampu membersihkan dan menjaga keseimbangan pH nya.
Tentang sabun khusus daerah kewanitaan, kebanyakan wanita menggunakannya sebab sensasi kesegaran yang diberikan oleh sabun tersebut, karena mengandung aroma tertentu yang ditambahkan.
Miss V yang kerap dikeluhkan menebarkan aroma tertentu yang membuat tak nyaman, sehingga menjadi alasan bagi wanita untuk memakai sabun khusus kewanitaan, itu semata-mata disebabkan oleh gaya hidup, makanan, dan berat badan si wanita sendiri, terang sang dokter.
Jika Miss V mengalami gatal, iritasi, mengeluarkan cairan berlebih, atau berbau tak enak, maka sebaiknya wanita tak langsung menggunakan sabun khusus kewanitaan. Bisa jadi hal tersebut disebabkan oleh infeksi, sehingga butuh pengobatan medis. Dan penggunaan sabun tersebut dapat membuat keadaan makin parah.
Menjaga kebersihan pakaian dalam, dan juga mengkonsumsi yogurt atau probiotik dapat dilakukan untuk menjaga keseimbangan pH Miss V. Selain itu, jika memang Anda ingin mencuci daerah kewanitaan, maka gunakan cara tradisional seperti membilas vagina dengan air rebusan daun sirih.

sumber : sidomi.com